One Piece Café Indonesia adalah tempat makan bertema yang terinspirasi dari serial manga dan anime populer One Piece, berlokasi di Mall Senayan Park, Jakarta. Dengan desain yang kreatif, menu yang lezat, dan fitur interaktif yang seru, kafe ini menawarkan pengalaman unik bagi para penggemar maupun pengunjung baru.
Destinasi menarik ini menggabungkan hidangan lezat dengan dunia One Piece, menjadikannya tempat yang wajib dikunjungi bagi pecinta makanan dan penggemar serial ini.
Setelah pertualangan seru di Fish-Man Island Arc, kini One Piece Cafe berlayar ke pulau selanjutnya yaitu Punk Hazard Arc. Dalam storyline dari One Piece, Punk Hazard adalah pulau misterius yang terbagi menjadi dua zona ekstrem yaitu Ice Area yang membeku dan Lava Area yang menyala panas. Dengan sebuah laboratorium rahasia milik Caesar Clown. Di versi cafe. pengunjung akan merasakan sensasi menjelajahi ketiga area ikonik tersebut, lengkap dengan dekorasi tematik, menu edisi terbatas, dan pengalaman interaktif yang memikat.
Kehadiran Trafalgar Law yang membentuk aliansi tak terduga bersama Straw Hat Crew dan Caesar Clown, sang ilmuwan licik sekaligus villain di arc ini.
Punk Hazard Arc di One Piece Café akan berlangsung mulai 29 Agustus 2025 dan bertahan sedikitnya selama 6 bulan penuh.
Menyajikan menu set baru, yaitu Yellow Heart Set Menu – Terinspirasi Trafalgar Law, dengan main course berbahan dasar ikan (favorit Law) dan dessert berbentuk topi khas dari Law.
Arc ini dipilih mengikuti alur resmi cerita One Piece dan juga banyaknya request saat pemilihan polling next arc di ig One Piece Cafe. dimana setelah petualangan di Fish-Man Island, kru Straw Hat berlayar menuju Punk Hazard. Dengan visual unik, perpaduan ekstrem panas & dingin, serta karakter-karakter memorable, arc ini menawarkan pengalaman tematik yang kaya dan berbeda dari sebelumnya.
